<div style="text-align: justify;"> &nbsp;</div> <div style="text-align: justify;"> Canggu, (25/10).</div> <div style="text-align: justify;"> Kunjungan wisatawan mancanegara di kawasan desa wisata Canggu sangat ramai. Kondisi ini dirasakan mengalami kenaikan yang&nbsp; cukup signifikan sejak satu bulan sebelumnya.</div> <div style="text-align: justify;"> &nbsp;</div> <div style="text-align: justify;"> Pemilik &quot;Olala&quot; <em>Home Stay</em> Ni Luh Sri Murtini di Banjar Pipitan Canggu Jumat (25/10) mengatakan, dari beberapa kamar sewaaan yang dimiliki semuanya terisi. Pihaknya terpaksa menolak tamu, karena kekurangan kamar.</div> <div style="text-align: justify;"> &nbsp;</div> <div style="text-align: justify;"> &quot;Bulan Oktober wisatawan sangat ramai. Kondisi ini biasanya akan berlangsung hingga akhir&nbsp; bulan Desember pergantian tahun,,&quot; terang Murtini sambil menambahkan, wisatawan mancanegara tidak mengalami kesulitan mencari tempat menginap&nbsp; di Canggu. Pasalnya sejak beberapa tahun terakhir pertumbuhan tempat penginapan seperti <em>home stay</em>, hotel, <em>villa</em>, dan <em>goest house</em> menjamur.</div> <div style="text-align: justify;"> &nbsp;</div> <div style="text-align: justify;"> Jelas Murtini, sebagai destinasi wisata, Canggu sejak beberapa tahun terakhir sangat ramai dikunjungi wisatawan mancanegara. Terutamanya wisatawan yang menyukai olahraga surfing memilih Canggu karena ombaknya yang Sangat bagus. <em>(007/KIM/CGG).</em></div>
Canggu Ramai Dikunjungi Pelancong Mancanegara
29 Oct 2019